Apa yang Menarik dari Acara TV Uya Emang Kuya?

Acara TV yang beberapa waktu silam menuai kecaman karena dianggap tidak mendidik dan berbagai kontroversi lain yang menyelimutinya ini adalah satu-satunya program SCTV yang saya sukai.

Ketertarikan saya untuk menontonnya bukan pada atraksi hipnotis yang dilakukan oleh artis serba bisa, Uya, atau uneg-uneg dari orang-orang yang merelakan rahasia pribadinya dibongkar di depan umum, tapi pada teks celetukan berbentuk balon kata yang diselipkan.

Cukup banyak acara TV yang menggunakan cara ini untuk menambah kadar humornya, tapi menurut saya, di Uya Emang Kuya (UEK) ini yang paling segar dan menggelitik. Setiap teks celetukan yang muncul selalu berhasil membuat saya tersenyum.

Terlihat sepele, tapi sebenarnya tak mudah melakukan itu. Butuh sense of humor tinggi bagi editor (atau apapun namanya) yang menambahkan balon kata itu, serta kepekaan cameraman mencari dan menangkap moment/ ekspresi yang tepat di antara penonton di lokasi, sehingga membuat UEK sayang untuk dilewatkan. (mp2)

Foto : kampungtki.com


Related Posts
Previous
« Prev Post

Comments