Dua studi yang dilakukan psikolog dari University of Surrey menunjukkan bahwa pria yang menggoda rekan kerja wanitanya di kantor tidak bermaksud untuk tujuan romantis, tapi sekedar mengusir kejemuan.
Studi yang dipresentasikan pada konferensi tahunan British Psychological Society menghimpun jawaban dari 200 pria dan wanita melalui pertanyaan yang berbeda, mulai dari “Apakah Anda menggoda saat kerja?” hingga tingkat kepuasan kerja.
Hasilnya? “Karyawan yang kurang puas dengan pekerjaannya kemungkinan lebih cenderung merasa bosan dan, agar lebih enjoy bekerja, mereka menggoda rekan kerjanya,” kata para peneliti.
Mereka menambahkan, tingkat intelegensi emosional para pria tersebut juga rendah.
Weleh-weleh.
Dari temuan itu, ada 2 hal yang perlu direnungkan: Yang wanita jangan GR dulu kalau digoda, dan yang pria pikir-pikir dulu sebelum menggoda daripada ketahuan kalau tingkat intelegensi emosionalnya rendah.
Sumber : Gizmodo