Benarkah Facebook Akan Menghilang dalam 5 Hingga 8 Tahun Lagi?

Menurut Eric Jackson, pendiri Ironfire Capital, Facebook akan kehilangan dominansi sebagai pemain utama jejaring sosial tak kurang dari satu dekade.

“Dalam 5 hingga 8 tahun ke depan mereka akan kehilangan popularitasnya sebagai yang terjadi pada Yahoo,” kata Jackson. “Yahoo masih bisa menghasilkan uang, masih menguntungkan, dan masih punya 13.000 karyawan, tapi itu hanya 10% dari nilai tertingginya pada tahun 2000. Artinya, Yahoo telah ‘menghilang’.

Lebih lanjut Jackson mengatakan, ada tiga generasi perusahaan jejaring. Generasi pertama adalah portal jejaring besar seperti Yahoo, di mana kontennya dikumpulkan dalam satu tempat. Generasi kedua adalah jejaring sosial Facebook dan generasi ketiga adalah perusahaan yang memfokuskan sepenuhnya dalam mendapatkan hasil melalui platform mobile phone, sesuatu yang diperjuangkan oleh Facebook.

Saat Anda mengamati tiga generasi tersebut, seberapapun sukses Anda di generasi pertama, tampaknya Anda tidak akan mampu meraih sukes itu di generasi kedua, sebanyak apapun uang Anda, dan setinggi apapun pendidikan orang-orang yang bekerja untuk Anda,’ imbuh Jackson. “Lihat saja bagaimana Google harus berjuang keras masuk ke ranah jejaring sosial, dan kurasa Facebook pun akan sama kerasnya berupaya menghadapi tantangan saat masuk ke ranah mobile phone.”

Facebook mengakui beratnya tantangan di bidang mobile dalam aturan yang berlaku. Perusahaan tersebut menyatakan, bahwa angka pertumbuhan pengguna mobile melalui Facebook tak bisa diharapkan dan “bisa berdampak negatif pada pemasukan keuangan kami.”

“Dunia berputar cepat dan makin kompetitif, dan kurasa mereka-mereka yang dominan pada generasi sebelumnya akan berjuang keras untuk masuk ke generasi yang lebih baru,” katanya. “Facebook bisa saja membeli sekelompok perusahaan mobile, tapi tetap saja ia adalah perusahaan websita yang besar dan gemuk dan ini berbeda dengan mobile app.” (Sumber : CNBC)


Related Posts
Previous
« Prev Post

1 comments

May 24, 2018 at 4:45 PM

Hi! Thank you for the share this information. This is very useful information for online blog review readers. Keep it up such a nice posting like this. We are most leading IT & Software company in India

Reply
avatar

Comments